Hadiah Untuk Hari Ibu Yang Mengesankan

Hadiah yang tepat pada momennya akan memberikan kebahagiaan pada penerimanya, salah satunya adalah Hadiah Untuk Bunda Saat Hari Ibu tiba. Beberapa orang bingung menentukan hadiah untuk di berikan kepada ibu dan mungkin sobat mudil juga mengalami hal yang sama sehingga mampir pada blog ini. Jangan khawatir karena sebentar lagi akan kami jelaskan hadiah apa saja yang bisa menjadi pilihan sobat agar Ibunda merasa senang. 

Tips Memilikan Hadiah Yang Tepat Untuk Ibu 


Beberapa tips dalam memilih hadiah untuk di berikan pada ibu hal yang paling penting adalah mengenali hobi atau kesukaan Ibu. Bagaimana cara mengetahui hobi ibu? mudah kok, perhatikan keseharian ibu, kegiatan apa yang paling sering di lakukan oleh ibu kita dan hal itu membuat dia senang saat melakukannya. 

Hadiah Untuk Hari Ibu Yang Mengesankan

Jika sobat telah mengetahuinya maka langkah selanjutnya Anda membelikan alat atau bahan yang bagus yang ada sangkut pautnya dengan hobi beliu. Contoh : Ibu saya suka hobi memasak, setiap kali Ia memasak hatinya senang dan wajahnya berser-seri, maka saya akan membelikan alat masak (misal pisau, blender, kompor, telenan, cobek dll.) Anda bisa memilih salah satunya. 

Nah sekarang Anda sudah sedikit mengetahui tips membelikan hadiah, sekarang kita akan membahas Hadiah-hadiah yang umum di berikan kepada Bunda saat hari ibu, berikut ini ulasannya : 

Hadiah Sederhana Yang Berkesan 

Kado yang memiliki kesan terdalam belum tentu barang yang mahal untuk di beli, Jika sobat juga hanya memiliki budget yang tidak terlalu banyak tetap bisa memberikan hadiah untuk sang Bunda. berikut ini beberapa hadiah yang murah untuk hari ibu: 

1. Setangkai Bunga Indah Dan Kartu Ucapan 
Setangkai bunga adalah benda yang di sukai oleh hampir semua wanita, termasuk ibu sobat. Bunga juga cocok sebagai hadiah untuk menunjukkan kasih sayang kita kepada beliau. Jadi caranya Anda membeli setangakai bunga (bisa bunga apa saja, misal mawar, krisan, tulip dan lain-lain). Untuk kartu ucapan bisa sobat nulis sendiri di kertas yang bagus dengan ukiran yang indah, kalau tidak bisa, dapat mendownloadnya di internet kemudian di prin di percetakan. 

Jangan lupa cara memberikan hadia ini kepada ibu yaitu saat beliau baru bangun tidur letakkan hadiah ini di meja tempat pertama kali ibu sobat duduk. Buatkan lah secangkir teh atau kopi hangat bila perlu di samping setangkai bunga dan kartu ucapan. Saat ibu sedang membaca peluklah ibu dari balakang dan katakan "Selamat Hari Ibu Ya Mama atau Bunda. Katakan juga padanya kalau Anda sayang sama beliau. Dibaca juga ya : Cara Membuat Secangkir Kopi Hangat Yang Nikmat

2. Kue Kesukaan Ibu
Mengapa Kue? mungkin sobat bertanya-tanya alasan mengapa kue menjadi salah satu pilihan sebagai hadiah untuk ibu. Alasannya sebab kue kesukaan akan sangat berkesan bagi ibu, apa lagi yang memberikan hadiah itu adalah Anaknya. Contoh kue yang bisa Anda berikan adalah roti dan coklat. 

Coklat dan roti adalah hadiah yang memang tidak bisa di simpan lama tetapi ingatan mengenainya sulit untuk di lupakan dan harganyapun cukup terjangkau. Tips untuk memberikan hadiah ini dengan cara menyerahkannya kepada ibu saat beliau sedang santai. Jangan lupa ucapkan selamat hari ibu dan sampaikan kepadanya kalau sobat mencintai ibu. NB : sertakanlah kartu ucapan yang manis pada hadiah sobat. 

3. Gantungan Kunci Unik Yang Indah
Hal yang sederhana seperti gantungan kunci juga ampuh di jadikan hadiah yang berkesan untuk Bunda, selain harganya yang ekonomis tetapi benda ini cukup awet dan menjadi kenang-kenangan yang berkesan untuk Ibu. Hadiah ini sangat cocok di berikan saat hari ibu.

Gantungan kunci yang seperti apa yang bagus? Nah kalau yang satu ini saya bisa memberikan contoh, jika di sekitar tempat sobat ada pengrajin gantungan kunci maka sobat bisa memesankannya dari tukang itu, biasanya bahan utamanya dari tempurung kelapa atau kayu yang halus yang di cat paliktur dan di beri tulisan beserta hiasan. Tapi kalau di sekitar rumah sobat tidak ada tukang seperti itu maka sobat bisa membuatnya sendiri dengan mencari bahanya di pasar, adapun tutorialnya bisa melihatnya di youtube

4. Kaos Khusus Untuk Ibu
Kaos menjadi pilihan yang cukup tepat untuk ibu sebagai hadiah dalam memperingati jeripayah dan pengorbanannya untuk kita. Hal yang perlu di perhatikan jika kaos menjadi pilihan sobat sebagai hadiah adalah warna kesukaan ibu dan model kaos yang seperti apa yang sering ibu pakai. 

Jika sobat sudah menentukannya maka belilah kaos yang polos dan mintalah jasa sablon untuk melukis kalimat indah untuk ibu. Sebaiknya tuliskan juga nama anda pada kaos. Saya sertakan juga beberapa contoh kalimat yang bisa di jadikan refrensi misal: Thank you mam for loving me, happy mother's day, Selamat hari ibu, Ridho sayang mama - selamat hari ibu dan lain-lain. Bungkuslah dengan kertas kado dan berikan padanya saat sedang santai. Agar lebih berkesan tuliskan surat yang berisikan betapa sayangnya sobat kepada ibu.

Hadiah Untuk Hari Ibu Bagi Sobat Yang Dompet Tebal

Setelah di atas kita membahas beberapa hadiah sederhana untuk hari ibu, kali ini kita akan mengulas beberapa hadiah yang cukup bermodal dan mengocek kantong cukup dalam untuk Ibunda tercinta. Rasanya kalau kita mampu mengapa tidak untuk memberikan hadiah yang cukup mahal untuk ibu kita, toh apapun yang kita berikan tidak akan pernah dapat membandingi jasa beliau kepada kita. Berikut ini beberapa hadiah untuk hari ibu yang cukup mahal : 

Hadiah Untuk Hari Ibu

1. Perhiasan Yang Cantik
Kalau hadiah yang pertama ini rasanya sudah tidak usah di ragukan apakah ibu akan senang atau tidak. Sebab semua wanita menyukainya. Bila sobat memiliki cukup banyak uang mengapa tidak untuk membelikan ibu perhiasan seperti emas di hari yang spesial ini. Misal cincin yang berukiran tulisan dengan desain yang cantik. Bisa juga berupa kalung dan lain sebagainya.

2. Paket Liburan 
Paket liburan juga bisa menjadi pilihan sebagai hadiah pada hari ibu. Misal liburan ke Bali, atau juga bisa paket tour Umorh dan Haji bila ibu sobat seorang muslim dan agamis. Cara memberikannya dengan sedikit kejutan (diam-diam).

3. Asessoris Wanita
Asessoris ini berbeda dengan hadiah pertama yang berupa perhiasan, yang ketiga ini adalah berupa Tas cantik, Sepatu dan lain sebagainya yang kira-kira menurut sobat pantes. Hadiah ini akan cukup berkesan kalau Anda memberikannya secara langsung saat belau sedang gembira, jangan lupa ungkapkan rasa terimakasih dan cinta sobat kepada beliau. 

4. Perlengkapan Kosmetik
Kalau yang satu ini harus lebih hati-hati ya, Sobat harus mengetahui terlebih dahulu kosmetik merek apa yang di sukai Ibu dan apakah produk itu aman di pakai oleh beliaunya. Tips mengetahuinya Anda dapat melihat mereknya di bungkus kosmetik yang sering ibu pake. Tips memberikannya dengan membungkusnya seperti parsel dan jangan lupa seipkan kartu selamat hari ibu di dalamnya.

5. Hadiah Paling Berharga Bagi Ibu Dari Anaknya
Semua hadiah di atas tidak akan pernah mengalahkan hadiah yang satu ini dan tidak akan pernah membandinginya. Memangnya hadiah apa sih kok bisa mengalahkan semua hal di atas? Hadiah yang satu ini adalah Kasih Sayang dan Waktu Sobat untuk Ibu

Sebab hadiah terindah bagi seorang ibu di dunia ini adalah melahirkan sobat dan melihat sobat tumbuh sehat, cerdas menjadi anak yang solih atau solihat yang akan memuliakan hidupnya di dunia dan di akhirot. Uang yang banyak, harta yang melimpah tidak akan membahagiakan pada ibu sobat jika waktu sobat tidak pernah untuk mereka. 

Semua hadiah akan sangat membahagiakan beliau asal sobat memberikannya dengan hati yang tulus di sertai dengan cinta kasih dan waktu untuk berkomunikasi dengannya setiap hari. 

Demikian ulasan mengenai Hadiah Untuk Hari Ibu Yang Mengesankan semoga artikel ini memberikan manfaat untuk sobat yang membutuhkan. Jika sobat merasa artikel ini bermanfaat maka silahkan di share agar teman-teman juga mengetahui informasi bagus ini. Jadilah Anak yang baik untuk ibu kita ya. Sampai jumpa dan salam senyum. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perbedaan Manfaat Semangka Merah Dan Kuning

Cara Membuat Secangkir Kopi Yang Nikmat

Hari Ibu